Didirikan oleh Irene Maya Hambali dan Catherine Gina Hambali pada tahun 1990, Ciptadana telah berkarya selama 25 tahun dalam membantu orang – orang membangun bisnis mereka, melindungi aset mereka dan meningkatkan kekayaan mereka.
Ciptadana Multifinance adalah sebuah perusahaan berlisensi dan terakreditasi yang menyediakan produk – produk dan jasa pembiayaan konsumen dan bisnis yang inovatif. Ciptadana Multifinance menyediakan anjak piutang dan sewa guna usaha berskala besar untuk bisnis kecil maupun perusahaan besar.
Jasa Ciptadana Multifinance melengkapi segala yang bersangkutan dengan investasi perbankan, bisnis broker sekuritas dan yang dijalankan dengan tingkat efisiensi dan customer service serupa, dikombinasikan dengan fleksibilitas untuk memenuhi kebutuhan finansial klien.
Sinergi ini membentuk pondasi dari strategi bisnis kami untuk tumbuh bersama sejalan dengan kebutuhan finansial klien kami.
Sejak pertama kali didirikan 25 tahun silam, banyak hal yang telah berubah - populasi Indonesia dan pertumbuhan tingkat kekayaan yang signifikan, periode dari perkembangan dan kemunduran ekonomi, jatuhnya beberapa institusi finansial besar, arus baru dalam bidang regulasi yang mengatur industri, dan perkembangan dalam bidang teknologi dan informasi.
Melalui semua hal tersebut, visi, misi, dan nilai kami tetap relevan sebagaimana saat pertama kali kami tuliskan di atas kertas. Visi, misi dan nilai tersebut sudah membimbing kami dan telah tercermin oleh posisi kami yang kuat dalam market serta produk-produk dan opini-opini yang terus berubah dengan cepat.
Menjadi pengelola dana yang paling dipercaya oleh klien kami yang memerlukan bantuan dalam membangun, menjaga dan meningkatkan portfolio investasi dan kekayaan finansial mereka.
Untuk memposisikan keinginan klien sebagai prioritas utama dan membantu mereka untuk mencapai kesuksesan finansial dengan menggabungkan seluruh kompetensi utama yang kami miliki (Sekuritas, Asset Management, Multifinance dan Investment Banking)
Pelanggan kami adalah prioritas kami, orang kami, kepercayaan serta sumbangsih kami.
LAPORAN KEUANGAN BERKELANJUTAN
STRATEGI KEBERLANJUTAN
Direksi di bawah pengawasan Dewan Komisaris memiliki peran aktif dalam pembuatan Rencana Aksi Keuangan Berkelanjutan serta monitoring terhadap pelaksanaannya dengan fokus perhatian terhadap keselarasan sektor ekonomi, sosial dan lingkungan hidup.
Dalam penerapan Keuangan Berkelanjutan terdapat prinsip - prinsip yang diterapkan oleh Perusahaan :
1) Prinsip bisnis yang bertanggung jawab
2) Prinsip strategi dan praktik bisnis berkelanjutan
3) Prinsip pengelolaan risiko sosial dan Lingkungan Hidup
4) Prinsip Tata Kelola
5) Prinsip komunikasi yang informative
6) Prinsip inklusif
7) Prinsip koordinasi dan kolaborasi
Komunikasi yang dijalani oleh Perusahaan adalah dengan komunikasi 2 (dua) arah yang transparan, komunikasi dua arah yang transparan diyakini dapat menjalin hubungan yang baik dengan semua pemangku kepentingan.
Komunikasi dua arah dengan pihak eksternal yang terbuka dibangun melalui berbagai aktivitas komunikasi dan pengelolaan media komunikasi yang dimiliki, media komunikasi dengan pihak eksternal diantaranya dilakukan melalui email perusahaan, website dan juga telephone.